Tak heran jika banyak penemuan teknologi baru berhasil ditemukan para anak bangsa. Bahkan beberapa di antaranya justru tersohor sampai ke negara lainnya. Berikut 5 teknologi milik Indonesia yang dikenal dunia.
1.Pondasi cakar ayam
Merdeka.com - Ya, siapa yang tak tahu pondasi cakar ayam ini. Teknik ini ditemukan oleh Prof. Dr. Ir. Sedijatmo ketika menjadi pejabat PLN. Saat itu dirinya diharapkan dapat membantu sebuah proyek dengan mendirikan 7 menara listrik tegangan tinggi, di daerah rawa-rawa Ancol, Jakarta Utara.Diklaim, pondasi ini mampu mengurangi hingga 75 persen tekanan pada permukaan tanah dibawahnya dibandingkan dengan pondasi biasa.
2.Pesawat CN-235
Merdeka.com - Pesawat ini merupakan hasil kerjasama IPTN dengan CASA asal Spanyol, pesawat ini mampu mengangkut 2 pilot dan 45 penumpang dengan kecepatan maksimal 509 km per jam dan jarak tempuh 796 km.
3.Teknik pengeringan sperma (Evaporative Drying)
Merdeka.com - Teknologi ini ditemukan oleh Mulyoto Pangestu saat masih berstatus sebagai mahasiswa Ph.D di Monash University, Australia.Riset Mulyoto ini berhasil menemukan cara sederhana dan murah untuk para ilmuwan dan dokter di negara berkembang yang kekurangan biaya untuk mengadakan peralatan pendingin. Peralatan cold storage untuk menyimpan bahan organis termasuk sperma hewan ini hanya membutuhkan nitrogen cair sebagai bahan pendingin.
Penemuan ini juga mengantarkannya meraih penghargaan tertinggi (Gold Award) dalam kompetisi Young Inventors Awards yang diadakan majalah The Far Eastern Economic Review (FEER) dan Hewlett Packard Asia Pasifik.
4.Teori 23 kromosom
Merdeka.com - Pada tahun 1955 seorang ahli Cytogenetcis asal Indonesia yaitu Dr. Jow Hin Tjio telah menemukan fakta mengenai jumlah kromosom pada manusia yaitu 23 buah.Dengan adanya penemuan ini berhasil mematahkan keyakinan para ahli genetika dunia bahwa jumlah kromosom manusia adalah 24 buah. Dr. Jow Hin Tjio berhasil menghitung jumlah kromosom pada manusia dengan tepat, dia telah menyempurnakan teknik pemisahan kromosom dengan menggunakan media preparat gelas yang dikembangkan oleh Dr. T.C. Hsu di Texas University, Amerika Serikat.
5.Sistem telekomunikasi 4G berbasis OFDM
Merdeka.com - Informasi memang diperlukan oleh manusia untuk memperoleh sesuatu, dan komunikasi sangat bisa di lakukan oleh manusia dari tempat yang sangat jauh. Hal ini ditunjang dengan adanya jaringan telekomunikasi.Pada tahun 2010 seorang ilmuwan ITB, bernama Khoirul Anwar bersama temannya telah menciptakan sistem telekomunikasi 4G dengan basis OFDM (Orthogonal Frequency Division Multiplexing). Sistem telekomunikasi tersebut masuk ke dalam daftar penemuan teknologi orang Indonesia.
http://www.merdeka.com
0 Response to "Teknologi Indonesia yang dikenal Dunia"
Post a Comment