Timnas U-19 akan menghadapi Barcelona B dalam laga uji coba yang akan digelar di Joan Gamper Sporting City, Rabu (24/9/2014) malam WIB. Laga uji coba itu diadakan dalam rangka salah satu persiapan Garuda Jaya sebelum berlaga di Piala AFC U-19 pada Oktober 2014 di Myanmar.
Sebelum melawan Barcelona B, Maldini Pali dkk sudah bertemu dengan Atletico Madrid B yang berakhir kekalahan Garuda Jaya dengan skor 1-2 dan imbang 1-1 dengan Valencia B. Melawan klub-klub tersebut bisa menjadi salah tolok ukur Indra Sjafri untuk menganalisis kekurangan dan mengoptimalkan kekuatan yang dimiliki timnya.
Jika saat melawan Atletico B dan Valencia B, Timnas U-19 tidak mendapat perhatian dari media-media internasional, namun jelang melawan Barcelona B, semuanya berubah.
(Artikel soal Suarez dan Timnas U-19 di Daily Mail, Selasa (23/9/2014))
Timnas U-19 mendadak mendunia karena mendapat ulasan dari beberapa media internasional, terutama yang selama ini terkenal dengan akurasi dan kualitas berita sepakbolanya.
Memang media-media tersebut lebih banyak menyoroti rencana turunnya Luis Suarez saat melawan Evan Dimas dkk. Namun hal tersebut tetap saja berimbas positif kepada popularitas Timnas U-19.
(Tulisan dari Football Espana, Rabu (24/9/2014))
Tujuan Suarez dimainkan ialah agar penyerang Uruguay itu tetap bisa menjaga kebugaran dan ketajamannya di lapangan. Karena hingga saat ini, mantan bomber Liverpool itu masih menjalani hukuman sampai akhir Oktober 2014 tidak boleh bermain di kompetisi resmi akibat menggigit bek Italia, Giorgio Chiellini di Piala Dunia 2014 lalu.
(Salah satu media lokal yang terpandang di Spanyol, AS, ikut memberitakan soal Suarez dan Timnas U-19, Rabu (24/9/2014))
Daily Mail (Inggris), Football Espana (Spanyol) dan AS (Spanyol) menjadi media internasional yang menulis soal rencana bermainnya Suarez saat Barcelona B melawan Timnas U-19. Tak hanya itu, sejak Selasa (23/9/2014) malam WIB dan Rabu (24/9/2014), akun Twitter resmi Barcelona, @FC Barcelona sudah mem-posting beberapa kicauan dan foto mengenai rencana El Pistolero turun. Akun Twitter @FC Barcelona hingga saat ini memiliki sekitar 12,7 juta follower.
(raw)
http://bola.okezone.com/read/2014/09/24/51/1043807/timnas-u-19-mendadak-mendunia
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Gara-gara Luis Suarez Main, Timnas U-19 Mendadak Terkenal diEropa"
Post a Comment